Pada tanggal 4 April 2019, LSPR Jakarta memberikan training kepada tujuh guru dan volunteer yang mengabdi pada Sekolah Rakyat Ancol 2. Training dengan topic communicate as a team, ketujuh guru dan volunteer tersebut diajak kembali untuk memotivasi diri sendiri untuk terus tetap semangat dalam mengajar anak-anak sekolah terbuka tersebut.
Sharing season dengan dosen LSPR, Ms. Aprida M.Sihombing, M.Si
Trainer pada hari tersebut yaitu Aprida M.Sihombing, M.Si. Selama sekitar 90 menit, para guru dan volunteer tidak hanya mendapatkan materi tetapi juga sharing mengenai kendala apa yang mereka hadapi saat berkomunikasi dengan para stakeholder mereka, termasuk di dalamnya adalah para siswa, orang tua, alumni dan juga sekolah tempat mereka menumpang ujian akhir.
foto bersama dengan peserta bersama Ms. Aprida M.Sihombing, M.Si
Acara ini merupakan salah satu dari serangkaian kegiatan CSR yang dilakukan oleh LSPR batch 22 dan juga LPPM LSPR.