LPPM Institut Komunikasi dan Bisnis LSPR-Jakarta bekerja sama dengan RSUD Ciawi Kabupaten Bogor menyelenggarakan kegiatan tes rekrutmen bagi calon pegawai BLUD RSUD Ciawi Kabupaten Bogor yang bertempat di Aula Gedung A Lantai 4 RSUD Ciawi Bogor pada tanggal 20 Februari 2020.
Kegiatan ini melibatkan 23 (duapuluh tiga) orang pelamar calon pegawai BLUD RSUD Ciawi Bogor yang akan ditempatkan sebagai tenaga Legal Drafter, Public Relations dan Administration, dengan para penguji adalah pengajar dari Insitut Komunikasi dan Bisnis London School of Public Relations Jakarta.
Pengajar dari Institut Komunikasi dan Bisnis LSPR-Jakarta yang menjadi penguji untuk tes rekrutmen adalah Rafiuddin Akil, M.Si, Sophia Bernadette, S.E, M.I.Kom, dan Irfan Deddy, M.M. Materi yang diujikan adalah seputar pengetahuan dasar dan khusus para calon pegawai, baik melalui tes tertulis maupun wawancara individu.
Tes rekrutmen calon pegawai BLUD ini diharapkan akan dapat menyaring serta menempatkan para calon pegawai pada posisi yang tepat untuk pemenuhan kebutuhan SDM dalam rangka peningkatan kualitas pelayanan BLUD RSUD Ciawi Kabupaten Bogor.